IIB Darmajaya Penerima Program Hibah Biaya Luaran Prototipe 2023

MATALAMPUNG.COM, Bandar Lampung – Institut Informatika dan Bisnis (IIB) Darmajaya menjadi salah satu dari tiga perguruan tinggi di Provinsi Lampung Penerima Program Hibah Biaya Luaran Prototipe TA 2023. Bantuan itu berasal dari Direktorat Riset, Teknologi, dan Pengabdian kepada Masyarakat (DRTPM) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia (Kemdikbudristek RI).

Rektor IIB Darmajaya, Dr. Firmansyah Y. Alfian, MBA., M.Sc, menghadiri penandatanganan kontrak Program Bantuan Biaya Luaran Prototipe Tahun Anggaran 2023 Senin (21/8/2023), di Century Park Hotel Jakarta Indonesia. Kampus The Best IIB Darmajaya bersama 87 perguruan tinggi negeri dan swasta di Indonesia menjadi penerima Program Hibah Biaya Luaran Prototipe TA 2023.

Firmansyah mengaku bersyukur atas kepercayaan Pemerintah Pusat melalui Kemdikbudristek RI yang memberikan Program Hibah Biaya Luaran Prototipe TA 2023 kepada IIB Darmajaya. “IIB Darmajaya selama ini melalui Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LP2M) juga banyak mendapatkan hibah dari pemerintah yakni Kemdikbudristek RI,” kata dia seperti mengutip dari https://darmajaya.ac.id.

Firmansyah juga mengatakan banyak hibah yang diberikan kepada IIB Darmajaya sebagai Kampus The Best di Lampung. Beberapa hibah yang didapatkan IIB Darmajaya diantaranya Pendanaan PKKM Gelombang II Tahun 2022 Ditjen Dikti Ristek, Program Bantuan Akselerasi Pengembangan Kurikulum dan Pembelajaran Pendidikan Tinggi Mendukung Kampus Merdeka Mandiri 2023.

Kemudian, Program Hibah Pemerintah Penyelenggaraan Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL) Tipe A Tahun 2023, dan Penerima Hibah P2MW 2023 Ditjen Diktiristek Kemdikbudristek RI. “Dosen juga menjalani penelitian dengan berkolaborasi dengan mahasiswa dalam memberikan pemahaman dan ilmunya langsung,” tuturnya.

Rektor juga berharap dengan diterimanya Program Hibah Biaya Luaran Prototipe 2023 ini dapat meningkatkan penelitian dosen dan mahasiswa IIB Darmajaya. “Dari program hibah ini juga diharapkan penelitian yang dihasilkan menjadi lebih banyak lagi manfaat yang diperoleh masyarakat,” ujarnya.

Sementara, Kepala LP2M IIB Darmajaya, Dr. Sri Lestari, S.Kom., M.Cs., mengatakan hibah yang diterima kampus biru ini karena dosennya rajin dalam melakukan penelitian. “Setiap tahunnya terus mengalami peningkatan terutama dalam memenuhi tugasnya menjalankan Tri Dharma Perguruan Tinggi,” ungkapnya.

Dr. Sri Lestari berharap agar dapat terus mengalami peningkatan penelitian yang dilakukan dosen, baik secara individu maupun kolaborasi dengan mahasiswa ataupun pemerintah daerah maupun swasta. “Dengan penelitian yang dilakukan oleh dosen juga diharapkan memberikan manfaat bagi masyarakat maupun institusi terutama di bidang keilmuannya,” tutupnya. (RLS/MATA2)

Berita Terkait

Komentar