Mahasiswa Asing IIB Darmajaya Ajarkan Bahasa Inggris ke Siswa/I SDIT Asmaul Husna Kedondong, Pesawaran

MATALAMPUNG.COM, Bandar Lampung – Unit Pelaksana Teknis International Office Institut Informatika dan Bisnis (IIB) Darmajaya bersama mahasiswa asal Uganda dan Madagaskar mengenalkan bahasa asing kepada pelajar SDIT Asmaul Husna, Kedondong, Pesawaran pada Senin, (20/3/2023).

UPT IO bersama mahasiswa asing Mujuni Kenneth Nyakairu dan Vatsiniaina Tatamo Sahondra diterima langsung Pembina dan Ketua Yayasan Andan Jejama Zulheqi Herlan, S.Kom., dan Nita Ardiyani, S.E. Keduanya merupakan alumni Darmajaya Prodi Akuntansi 2003. Suami istri tersebut saat ini sukses berwirausaha di bidang pendidikan dan kuliner.

Turut menyambut juga Kepala SDIT Asmaul Husna Agung Ardiansyah bersama dewan guru. Bahkan guru SDIT juga berinteraksi langsung dengan kedua mahasiswa asing IIB Darmajaya dan mendukung pengenalan bahasa asing kepada siswa/i bersama mahasiswa asal Uganda dan Madagaskar yang kuliah di IIB Darmajaya.

Kepala UPT IO Rahmalia Syahputri, S.Kom., M.Eng.Sc., yang diwakili Staf IO Sherli Trisnawati, S.Kom., M.T.I., menerangkan kunjungannya ke SDIT Asmaul Husna atas undangan dan permintaan sekolah. “Kami memberikan kelas bahasa Inggris kepada siswa/I SD kelas I – VI di sekolah tersebut,” ungkap dia seperti dikutip dari http://darmajaya.ac.id.

Ken dan Tatamo, lanjut dia, mengajarkan cara mengenalkan diri menggunakan bahasa Inggris kepada siswa/i. “Mereka berdua juga memberikan motivasi kepada anak-anak. Pengenalan bahasa asing ini juga dalam menanamkan kecintaan terhadap literasi dan keragaman budaya dari kecil sehingga anak-anak mampu membangun secara sehat kepercayaan dirinya dan toleransi,” ujarnya.

Ken mengaku senang bisa berbagi cerita dengan siswa/I SDIT Asmaul Husna. “Mereka semua senang dengar cerita saya bermain bola,” ungkap dia dengan bahasa Inggrisnya.

Sementara, Kepala SDIT Asmaul Husna, Agung Ardiansyah, M.Pd., mengaku senang dapat menerima kunjungan mahasiswa/I asing IIB Darmajaya melalui UPT IO. “Saya berharap tidak sampai disini saja agar kedepan juga dapat menjalin kerja sama lainnya,” ungkapnya.

Masih kata dia, pengenalan bahasa asing sejak dini diperlukan oleh anak-anak agar dapat menambah wawasan internasionalnya. “Terima kasih atas kesediaan mahasiswa asing dan UPT IO yang bersedia berbagi kepada SDIT Asmaul Husna,” tutupnya. (RLS/MATA2)

Berita Terkait

Komentar