MATALAMPUNG.COM, Bandar Lampung – Darma Wanita Persatuan Universitas Lampung (Unila) melaksanakan Pengajian dan Peringatan Tahun Baru Islam 1444 Hijriah di Aula Fakultas Pertanian (FP) kampus setempat, Selasa (09/08/2022). Kegiatan ini mengusung tema Dengan Momentum 10 Muharram Kita Tingkatkan Kepedulian kepada Sesama sebagai Sarana Bertawasul kepada Allah Subhanahu wa taala dengan Amal Saleh. Selain Wakil Ketua 3 DWP Ely Zahara Yulianto dan Wakil Ketua 4 DWP Ida Fitriani Suharso, kegiatan dihadiri jajaran ketua dan perwakilan DWP unsur pelaksana fakultas di lingkungan Unila. Hadir sebagai pemateri, Ustaz Edison dari Dewan Dakwah Provinsi Lampung.…
Penulis: Info Mata
Dies Natalis 57 Unila Resmi Dibuka, Unila Siap Go Internasional
MATALAMPUNG.COM, Bandar Lampung – Rektor Universitas Lampung (Unila) Prof. Dr. Karomani, M.Si., didampingi para wakil rektor secara simbolis melepaskan balon ke udara sebagai tanda pembukaan Dies Natalis ke-57 Unila, di lapangan belakang Rektorat, Jumat (05/08/2022). Pelepasan balon juga menjadi penanda resmi dimulainya rangkaian kegiatan Dies Natalis ke-57 Unila, bertajuk Bersinergi dan Berinovasi demi Negeri untuk Mencapai Prestasi Tinggi Menuju Internasionalisasi, yang puncaknya akan berlangsung 23 September 2022. Prof. Karomani dalam sambutannya mengatakan, Unila saat ini diibaratkan sebagai seorang balita ajaib. Di usianya yang masih terbilang muda yakni 57 tahun, Unila dengan cepat…
Unila Gelar Sosialisasi Keterbukaan Informasi Publik 2022
MATALAMPUNG.COM, Bandar Lampung – Dalam rangka memberi pemahaman tentang pentingnya pelayanan bidang keterbukaan informasi publik, PPID Universitas Lampung (Unila) menggelar Sosialisasi Keterbukaan Informasi Publik (KIP) di Lingkungan Universitas Lampung Tahun 2022, secara hibrid, Kamis (4/08/2022). Selain Rektor Unila Prof. Dr. Karomani, M.Si., kegiatan diikuti para wakil rektor beserta jajaran pimpinan tingkat rektorat, fakultas, dan unit kerja, para wali data dan petugas informasi di lingkungan kampus setempat, serta Asisten Ahli Komisi Informasi Pusat Siti Ajijah, S.H., M.H., dan Komisioner Komisi Informasi Provinsi Lampung Syamsurrizal, S.H., M.M. Sosialisasi menghadirkan dua narasumber yakni…
Koperasi Mahasiswa Unila Sabet Juara Umum Jamkopnas 2022
MATALAMPUNG.COM – Delegasi Koperasi Mahasiswa (Kopma) Universitas Lampung (Unila) raih juara umum pada kegiatan Jambore Kopma Nasional (Jamkopnas) 2022, yang dilaksanakan BPP Forum Komunikasi Koperasi Mahasiswa Indonesia (FKKMI) di Graha Wisata Ragunan, 31 Juli – 3 Agustus 2022. Kegiatan ini merupakan perlombaan tingkat nasional yang diikuti 32 Koperasi Mahasiswa di seluruh Indonesia dengan rangkaian lomba meliputi Lomba Kreno Smart, Lomba Kreno Debate, Lomba Kreno Plan, Lomba Kreno Duta, dan Lomba Kreno Documentary. Pada kegiatan ini Kopma Unila mendelegasikan dua tim yakni Tim A terdiri dari Muhamad Iqbal Algusyairi (Akuntansi’20), Mar’atun Sholeha (Manajemen’21), Rahmadi Nugroho…
LP3M Unila Gelar Sosialisasi Pendampingan Pencapaian 8 IKU 2022
MATALAMPUNG.COM, Bandar Lampung – Lembaga Pengembangan Pembelajaran dan Penjaminan Mutu (LP3M) Universitas Lampung (Unila) menyelenggarakan roadshow Sosialisasi Pendampingan Pencapaian 8 Indikator Kerja Utama (IKU) Tahun 2022, di Fakultas Pertanian (FP) Unila, Rabu (3/08/2022). Kegiatan digelar dalam rangka sosialisasi strategi pendampingan sebagai upaya peningkatan pencapaian 8 IKU Perguruan Tinggi Negeri (PTN) Universitas Lampung. Selain Dekan FP Prof. Dr. Ir. Irwan Sukri Banuwa, M.Si., sosialisasi dihadiri para wakil dekan, ketua senat dan sekretaris senat, kajur, ketua prodi, tim 8 IKU fakultas pertanian, tim 8 IKU prodi, Ketua LP3M Prof. Dr. Ir. Wan Abbas Zakaria,…
Teknik Eloktro Unila Gelar Kuliah Umum Nasional
MATALAMPUNG.COM, Bandar Lampung – Jurusan Teknik Elektro Universitas Lampung (Unila) menggelar Kuliah Umum Nasional bertajuk “Aplikasi Teknik Kendali dan Internet of Things dalam Kehidupan Sehari-hari. Kegiatan yang digelar hibrid dalam rangka membuka wawasan teknologi mutakhir ini dilaksanakan di ruang Aula lantai dua Gedung A Fakultas Teknik (FT) Universitas Lampung, Selasa (02 /08/022). Kuliah umum menghadirkan Guru Besar Jurusan Teknik Elektro Fakultas Teknik Universitas Tanjungpura Prof. Dr. Ing. Seno D. Panjaitan, I.P.M., selaku narasumber yang dimoderatori Ketua Prodi Magister Teknik Elektro Misfa Susanto, S.T., M.Sc., Ph.D. Acara dibuka dengan sambutan Dekan bidang Akademik dan…
Mahasiswa FKIP Unila Raih Medali Emas
MATALAMPUNG.COM – Pusat Olimpiade Sains Indonesia (POSI) menggelar kegiatan Muharram Science Olympiad (Muslim), Minggu (31/07/2022). Olimpiade diikuti seluruh pelajar di Indonesia tingkat SD/MI, SMP/MTs, SMA/SMK/MA, guru, hingga perguruan tinggi, termasuk Universitas Lampung (Unila). Kegiatan Muharram Science Olympiad (Muslim) ini bertujuan untuk memfasilitasi siswa-siswi, guru, dan mahasiswa, untuk berprestasi sekaligus menjadi sarana evaluasi kemampuan dalam mengembangkan kapasitas diri dan kompetensi secara mendalam. Bidang yang dilombakan antara lain Matematika dan IPA (Terintegrasi) untuk siswa dan guru SD/MI, Matematika, IPS, dan IPA terintegrasi untuk siswa dan guru SMP/MTs, Matematika, Fisika, Biologi, Kimia, Geografi, serta Ekonomi (terintegrasi) untuk…
IKA Unila Gandeng PMI Lampung Gelar Donor Darah dan Penanaman Pohon
MATALAMPUNG.COM, Bandar Lampung – Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Universitas Lampung (Unila) bersama Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi Lampung dan Klinik Unila menggelar Donor Darah dan Penanaman Pohon dalam rangkaain kegiatan Tigham Unila. Kegiatan berlangsung di Klinik Unila, Jumat (29/07/2022). Selain Wakil Rektor Bidang Umum dan Keuangan Unila Prof. Dr. dr. Asep Sukohar, S.Ked., M.Kes., kegiatan dihadiri kepala BUK, kepala BPHM, kepala Klinik Unila, Ketua Pelaksana Mubes IKA Unila Abdullah Fadri Auli, S.H., M.H., Anggota DPD RI Bustami Zainudin, S.Pd., M.H., dan Ir. Abdul Hakim, M.M., beserta keluarga besar IKA Unila. Prof. Asep dalam…
Unila Gelar Tes Substantif PPG Prajabatan Tahun 2022
MATALAMPUNG.COM, Bandar Lampung – Program Studi (Prodi) Pendidikan Profesi Guru (PPG) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Lampung (Unila) melaksanakan Tes Substantif bagi 732 Calon Mahasiswa PPG Prajabatan Tahun 2022. Kegiatan yang berlangsung dua hari mulai 27 hingga 28 Juli 2022 ini digelar di dua lokasi, yakni Laboratorium Unit Pelaksana Teknis Teknologi Informasi dan Komunikasi (UPT TIK) dan Laboratorium Komputer Fakultas Kedokteran (FK) Unila. Laboratorium UPT TIK Unila menyediakan delapan ruang tes, sedangkan pada Laboratorium Komputer FK Unila terdapat lima ruang tes. Selama proses tes, panitia penyelenggara tetap menerapkan…
Unila dan Pemprov Lampung Gelar FGD Bahas Solusi Pupuk Subsidi
MATALAMPUNG.COM, Bandar Lampung – Universitas Lampung (Unila) dan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung melalui Dinas Ketahanan Pangan, Tanaman Pangan dan Hortikultura Provinsi Lampung, menggelar Focus Group Discussion (FGD) terkait Peraturan Menteri Pertanian (Permentan) Nomor 10 Tahun 2022 tentang Tata Cara Penetapan Alokasi dan Harga Eceran Tertinggi Pupuk Bersubsidi Sektor Pertanian. Topik besar pembahasan FGD yang diselenggarakan di Ruang Sidang Dekanat Fakultas Pertanian (FP) Universitas Lampung (Unila), Rabu (27/07/2022), yaitu mencari solusi bagi para petani ubi kayu setelah tidak lagi mendapat pupuk bersubsidi. Dekan Fakultas Pertanian Unila Prof. Dr. Ir. Irwan Sukri Banuwa, M.Si.,…