Rektor Kampus The Best IIB Darmajaya Lantik Pengurus Orkem Periode 2022/2023

MATALAMPUNG.COM, Bandar Lampung – Rektor Institut Informatika dan Bisnis (IIB) Darmajaya Dr. Ir. Firmansyah Y. Alfian, MBA., M.Sc melantik Pengurus Organisasi Kemahasiswaan (Orkem) Periode 2022/2023, di Aula Rektorat Lantai 3 Gedung Alfian Husin, Jumat (11/11/2022).

Pelantikan dimulai dari Ketua MPM Periode 2022/2023 Aryo Setiawan dan jajaran. Kemudian, dilanjutkan dengan Presiden BEM dan Wakil Presiden BEM Periode 2022/2023 Ryan Fadila Akbar dan I Gede Ananda Kusuma serta jajaran. Selanjutnya, Ketua umum Himpunan Mahasiswa jurusan, Ketua UKM, Komunitas dan Pengelola Minat Bakat.

Pelantikan juga dihadiri Wakil Rektor 1 Bidang Akademik dan Riset RZ Abdul Aziz, S.T., M.T., Ph.D.; Wakil Rektor 2 Ronny Nazar, S.E., M.M.; Wakil Rektor 3 Muprihan Thaib, S.Sos., M.M. Turut hadir Dekan Fakultas Ilmu Komputer Dr. Sutedi, S.Kom., M.T.I.; Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Aswin, S.E., M.M.; Ketua Prodi, Sekretaris Prodi di IIB Darmajaya.

Dalam sambutannya, Rektor IIB Darmajaya, Dr. Ir. H. Firmansyah Y. Alfian, MBA., M.Sc., mengatakan kampus ini sebagai tempat belajar. “Belajar berorganisasi, belajar komunikasi, dan belajar berdemokrasi. Demokrasi jalan di kampus ini,” ungkapnya.

Menurut Rektor, demokrasi yang penting itu jujur dan adil. “Saya bangga dengan panitia yang telah meng-create dengan baik. Intinya saya mengapresiasi pemilihan yang digelar oleh MPM,” kata dia.

Kegiatan pada hari ini (kemarin, Ed), lanjut dia, merupakan titik awal untuk menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab. “Kalian adalah perpanjangan tangan dari mahasiswa dan perpanjangan tangan dari Darmajaya,” imbuhnya.

Firmansyah meminta agar mahasiswa dapat menjalankan fungsi kontrol dengan baik. “Di mana fungsi kontrol agar Darmajaya lebih baik lagi kedepannya. Jangan sampai kesibukan organisasi kalian lalai menjalankan tugas-tugas sebelumnya. Pertama beribadah, kedua belajar,” tuturnya.

Dia juga menambahkan bahwa mahasiswa juga dapat memanfaatkan waktu luang dengan kegiatan positif. “Harapan saya nanti Pemira yang akan datang terdapat lebih dari dua calon. Untuk dapat lebih hidup lagi demokrasi di Darmajaya. Jalankan tanggung jawab karena setiap tanggung jawab terdapat kewajiban,” pungkasnya. (RLS/MATA2)

Berita Terkait

Komentar